Rabu, 06 Juni 2012

Waspadai Kelebihan Dosis Parasetamol

0 komentar

SharedThisBlog-Penelitian mengindikasikan, jutaan orang di dunia mungkin berada pada risiko kelebihan dosis parasetamol. Penggunaan yang tidak sesuai anjuran dari obat-obat pereda sakit paling populer ini bukan hanya akan menimbulkan risiko overdosis, melainkan juga kerusakan pada organ hati.

Kajian para ahlii dari Northwestern University di Chicago AS menyatakan, hampir 25 persen orang dewasa keliru dalam mengonsumsi parasetamol. Banyak di antara pasien meminum obat ini melebihi dosis yang direkomendasikan dalam kurun waktu 24 jam.

Para pengguna kebanyakan menghiraukan instruksi dosis atau tata cara penggunaan, terutama kaum lanjut usia yang kerap lupa berapa tablet yang sudah mereka konsumsi. Ada pula pasien yang tidak menyadari kalau mereka sedang dalam perawatan menggunakan obat lain yang mengandung acetaminophen, bahan aktif  Parasetamol.

Rekomendasi dokter untuk dosis maksimal parasetamol adalah delapan tablet 500 mg dalam sehari. Maksimal hanya dua tablet saja untuk sekali minum dalam setiap empat jam. Bila melebihi batas yang ditentukan, salah satu konsekuensinya adalah overdosis yang menyebabkan kerusakan liver dan penumpukan cairan di otak yang berisiko fatal.

Dalam riset yang dimuat Journal of General Internal Medicine edisi online tersebut, Dr Michael Wolf melakukan kajian mengenai prevalensi penyalahgunaan acetaminophen dan kemungkinan overdosis. Wolf mewawancarai lebih dari 500 pasien dewasa yang berobat ke klinik di sejumlah kota di AS antara September 2009 hingga Maret 2011.

Para peneliti menguji sejauhmana pemahaman pasien mengenai dosis dan kemampuan mengonsumsi obat acetaminophen secara tepat. Hasilnya ternyata cukup mengejutkan. Lebih dari seperempat pasien berada dalam risiko overdosis karena mengonsumsi obat pereda sakit melebihi batas maksimal 4 gram dalam 24 jam. Selain itu, ada 5 persen pasien yang membuat kesalahan fatal karena menenggak obat lebih dari 6 gram dalam 24 jam. Sedangkan hampir 50 persen pasien berisiko overdosis karena melakukan "double-dipping" atau menenggak dua jenis obat yang mengandung acetaminophen.

"Temuan kami mengindikasikan banyak konsumen yang tidak mengenal atau membedakan bahan aktif dalam obat pereda sakit yang dijual bebas, mereka juga tidak menyimak dengan cermat instruksi pada label kemasan obat," ujar Wolf.

"Dengan adanya prevalensi, risiko signifikan dari efek buruk, dan minimnya pemahaman, seorang dokter seharusnya memberi panduan  dalam pengambilan keputusan dan menganjurkan pasien tentang penggunaan obat yang tepat," tambahnya.
Sumber : DailyMail , Kompas
Lanjut baca →

Jangan Abaikan 6 Gejala Gangguan Mental Ini

0 komentar
SharedThisBlog-Masalah kesehatan mental sering diungkapkan dengan sejumlah istilah seperti stres, depresi atau kegelisahan. Meskipun masalah kesehatan mental sangat umum dan memengaruhi hampir banyak orang, stigma dan diskriminasi terhadap orang dengan masalah kesehatan mental masih sangat kental.

Ada beberapa gejala kesehatan mental yang perlu Anda ketahui dan tidak boleh diabaikan. Pasalnya, apabila hal ini Anda biarkan, penanganannya mungkin akan menjadi lebih berat. Berikut adalah enam gejala terkait masalah kesehatan mental yang tidak boleh Anda diabaikan.

1. Terlalu banyak tidur
Tidur sangat penting untuk mengatur emosi jiwa seseorang. Tapi jika seseorang tidur terlalu lama, hal ini justru dapat menjadi gejala depresi dan masalah medis lainnya. Jika Anda tidur lebih dari 8 jam sepanjang malam namun tidak merasa seperti telah beristirahat, segera konsultasikan kondisi ini dengan dokter Anda.

2. Tidak cukup tidur
Susah tidur atau merasa seperti belum beristirahat ketika Anda terbangun juga merupakan gejala umum dari masalah depresi dan kecemasan. Kurang tidur dapat berkaitan dengan masalah gangguan tidur yang biasa disebut sleep apnea dan ketidakseimbangan hormon. Jangan menunda untuk berbicara dengan seorang profesional medis jika Anda tidak memiliki waktu untuk tidur.

3. Jantung berdegup kencang

Segera bicarakan dengan dokter atau tenaga medis bila Anda merasa seolah-olah mengalami serangan jantung. Detak jantung yang tidak beraturan juga bisa menjadi awal terjadinya serangan panik. Serangan panik atau panic attack adalah perasaan teror yang datang menyerang secara tiba-tiba tanpa peringatan. Suatu serangan panik secara khas berlangsung beberapa menit dan merupakan suatu kondisi penuh tekanan yang dapat dialami oleh seseorang.

4. Perut nyeri

Sakit perut dapat menjadi gejala dari stres atau kecemasan. Jangan abaikan sakit perut yang berlangsung lama. Banyak kasus menunjukkan bahwa pasien yang mengalami kecemasan kronis umumnya diikuti dengan ganguan masalah pada perut. Ketika seseorang mengatasi gejala kecemasannya, masalah sakit perut biasanya juga berangsur membaik atau hilang sepenuhnya.

5. Sakit kepala

Sering stres dan tegang dapat memicu sakit kepala. Jika Anda mengalami sakit kepala namun di sisi lain sedang berurusan mengalami stres berat atau kecemasan, segera cari bantuan dari orang yang profesional. Mempelajari beberapa teknik dalam mengatasi stres secara signifikan dapat meringankan gejala sakit kepala.

6. Perubahan suasana hati (mood)

Perubahan mood yang terjadi sangat cepat adalah gejala dari masalah kesehatan mental yang perlu ditangani. Perubahan suasana hati yang sangat ekstrem, dari sangat gembira menjadi depresi dan terus berulang, bisa jadi awal dari perkembangan gangguan bipolar. Meskipun bipolar termasuk gangguan kejiwaan yang bersifat kronik, serius dan sering berpotensi fatal, gangguan ini dapat dikendalikan.

Sumber : sheknows, kompas
Lanjut baca →

Menampilkan Source Code Program di Blogger

1 komentar
Bismillah, Alhamdulillah...
Bagi sahabat pembaca yang memiliki blog di blogger dan biasa membuat tulisan yang didalamnya terdapat source code bahasa pemrograman atau  sahabat pembaca yang lagi bingung dan memiliki kendala tentang "Bagaimana cara menampilkan source code program diblog ?" , semoga tulisan ini bisa memberikan jawaban dari pertanyaan tersebut.


Untuk menampilkan source code program pada blog dibutuhkan plugin Syntax Highlighter, Apa itu Syntax Higlighter ? Yup, Sintax Highligter merupakan sebuah fitur yang digunakan untuk menampilkan source code suatu bahasa pemrograman dalam HTML. Selain untuk menampilkan source code program, alasan lain menggunakan Syntax Highlighter adalah tampilan teks kode akan terlihat lebih rapi, menarik, indah dipandang, serta menjadi pembeda antara bagian tulisan dan source code program.

Bagaimana cara memasang Syntax Highlighter ?
  • Pada Halaman Dasbor, Pilih Rancangan (Design)
  • Pada tab Rancangan (Design), Pilih Edit HTML
  • Backup Template | Download Template Lengkap
  • Centang | Expand Template Widget
  • Cari kode </head> | Tekan Crtl+F
  • Selipkan kode dibawah ini diatas </head>
  •  
    
    
    
    
    
  • Simpan Template

Plugin bahasa pemrograman yang digunakan pada sisipan kode diatas ada 12 yaitu,
C++, C#, CSS, Java, Javascript, Php, Python, Ruby, Sql, Vb, Xml & Perl. Ini bisa diketahui dengan melihat nama filenya. Coba amati kode Javascript dibawah ini



shBrushPython.js , yang berada pada bagian akhir script merupakan nama filenya dengan ekstensi .js (Javascript). Nah, jika bahasa pemrograman yang diinginkan tidak terdapat pada contoh diatas, bisa ditambahkan dengan menyisipkan kode diatas dan ganti nama filenya. Untuk mengetahui nama file  bahasa pemrograman bisa dilihat pada tabel di pembahasan berikutnya

Bagaimana cara menerapkannya ke Blog ?
Pengaktifan Syntax Higlighter bisa dilakukan dengan 2 cara :
  1. Meggunakan kode Javascript
  2. Contoh :
      <script class="brush : Nama alias" type="syntaxhighlighter">
      ...Source kodemu disini....
      </script>
       
  3. Menggunakan kode HTML
  4. Contoh :
      <pre class="brush: Nama Alias">
      ...Source kodemu disini....
      </pre>


Selengkapnya bisa dilihat pada tabel dibawah ini :
Nama BrushAlias BrushNama File
ActionScript3as3, actionscript3shBrushAS3.js
Bash/shellbash, shellshBrushBash.js
ColdFusioncf, coldfusionshBrushColdFusion.js
C#c-sharp, csharpshBrushCSharp.js
C++cpp, cshBrushCpp.js
CSScssshBrushCss.js
Delphidelphi, pas, pascalshBrushDelphi.js
Diffdiff, patchshBrushDiff.js
Erlangerl, erlangshBrushErlang.js
GroovygroovyshBrushGroovy.js
JavaScriptjs, jscript, javascriptshBrushJScript.js
JavajavashBrushJava.js
JavaFXjfx, javafxshBrushJavaFX.js
Perlperl, plshBrushPerl.js
PHPphpshBrushPhp.js
Plain Textplain, textshBrushPlain.js
PowerShellps, powershellshBrushPowerShell.js
Pythonpy, pythonshBrushPython.js
Rubyrails, ror, rubyshBrushRuby.js
ScalascalashBrushScala.js
SQLsqlshBrushSql.js/td>
Visual Basicvb, vbnetshBrushVb.js
XMLxml, xhtml, xslt, html, xhtmlshBrushXml.js

Sumber : Boelshare
Lanjut baca →

Perkenalan

0 komentar
Bismillah, Alhamdulillah pada kesempatan kali ini saya akan mencoba berbagi pengetahuan kepada sahabat pembaca tentang bahasa pemrograman free pascal, sebagai tahap awal untuk memulai coba ketikkan program dibawah ini pada compiler free pascal, jika belum memiliki programnya anda bisa mendownloadnya disini.

 Perhatian !
Sesuaikan bit PC / Laptop anda dengan Compiler yang akan anda download 32 bit atau 64 bit ?



Ketikkan code dibawah ini :
Lanjut baca →
Selasa, 05 Juni 2012

Cara Cerdas Merawat & Mengembangkan Blog

0 komentar
ShareThisBlog-Ada yang bilang merawat dan mengembangkan blog adalah perkara yang tidak mudah. Ini benar, khususnya jika sobat ingin mengembangkan dan merawat blog yang diharapkan menjadi sukses. Ada jutaan blog di dunia, tapi tidak banyak yang bisa mencapai titik tertentu seperti yang diharapkan oleh pemiliknya. Pada kesempatan posting ini, saya akan berbagi beberapa hal sejauh yang pernah saya dapat dalam melakukan blog maintenance & development, baik pada blog ini maupun beberapa blog lain.

Saat ini, kita dapat dengan mudah membuat blog dan melakukan aktivitas blogging. Ada banyak blogging platform yang ditawarkan di Internet, sebagian besar gratis. Semua orang dapat membuatnya dengan mudah tanpa harus mengerti berbagai macam bahasa web dan software web. Bahkan anak SD pun dapat membuat dan menulis blog dalam waktu 5 menit saja. Jika demikian, mengapa setiap blog tidak sama? Mengapa satu blog memiliki pelanggan yang banyak sedangkan blog lainnya sepi? Karena ada sisi lain yang berpengaruh dan bahkan menjadi penentu, namun kadang diabaikan. Mudah membuat blog? Iya! Tapi tidak mudah untuk menemukan blog yang dibangun dengan originalitas, antusiasme, kreativitas, ketekunan, kesabaran, kedisiplinan, dan ketersediaan waktu.

Banyak orang yang membuat blog dan memulai blogging dengan semangat tinggi, namun dalam perjalanannya mereka bosan, melupakan, dan bahkan kehilangan ketertarikan sama sekali. Hanya sedikit yang kemudian terus melanjutkan blogging, menuliskan konten, dan berbagi kepada pelanggan maupun pengunjung. Adakah rahasianya? Jika sobat tertarik, silahkan lanjutkan pada beberapa poin tips di bawah. Jika sobat mulai merasa bosan dengan sedikit "basa-basi" ini, silahkan ditinggalkan. :)

  • Blogging adalah menulis
    Ya, blogging itu menulis. Satu hal yang penting adalah menulis apa yang diketahui dan sangat disukai, atau bahkan digila-gilai. Jangan pernah menulis apa yang tidak dikuasai, apalagi tidak disukai. Banyak yang mulai ngeblog dengan memilih topik-topik yang mengundang ketertarikan banyak orang, namun kadang tidak diketahui atau disukai oleh diri mereka sendiri.
    Pastikan memilih topik yang membuat sobat tertarik dan tinggalkan topik-topik yang tidak disukai, bahkan meskipun topik-topik tersebut mungkin dapat menarik banyak traffic. Mengapa? Karena jika sobat memilih topik yang disukai, sobat tidak akan pernah bosan dan berhenti menulis. Oleh karena itu, sangatlah penting untuk menulis sesuatu yang membuat sobat senang ketika menulisnya. Jika sobat belum menjadi ahli atau menguasai topik yang disukai tersebut, sediakan waktu untuk mempelajarinya terus menerus dan memperluas pengetahuan mengenai hal-hal yang berkaitan. Seseorang yang senang akan sesuatu pasti tidak akan bosan mempelajarinya, bukan ?
    Ketika menuliskan artikel/posting baru, pastikan kandungan isinya adalah hal yang baru, dikemas secara menarik, dan penuh pemikiran. Suatu artikel adalah kandungan informasi dan pengetahuan; keduanya selalu berkembang. Jika sobat mengembangkannya, maka itu adalah nilai plus. Hindari menuliskan hal yang sama yang telah ditulis oleh blogger lain. Kembangkan apa yang sudah mereka tulis, misalnya temuan-temuan baru pada suatu topik atau jadikan tulisan-tulisan tersebut sebagai referensi untuk menuju suatu ide baru. Inilah yang membedakan antara satu blog dengan blog lainnya. Ambil sudut pandang dari sisi pengunjung. Seorang pengunjung blog pasti mencari-cari sesuatu yang baru untuk memuaskan keingintahuannya. Jika dia melihat sesuatu yang menarik dan tidak dia temukan di blog lain, dia pasti akan membuat penilaian khusus, bahkan memutuskan untuk berlangganan. Suatu ketika dia berkunjung ke blog lain dan melihat isi blog tersebut sama persis seperti yang sudah dia baca, dia pasti juga akan menilai, "Ih, kok sama sih! Jiplak pastinya. Ga banget deh!". Meskipun hanya dalam hati, pengunjung sudah menilai dan membuat suatu keputusan. Ini yang kemudian menentukan suatu blog akan menjadi berkembang dan besar atau tidak.

  • Kreativitas tidak bisa dipisahkan dari blogging
    Sebagaimana banyak hal lainnya, kreativitas sangat penting untuk membuat blog sukses. Setelah memuat suatu artikel dengan ide tertentu, jangan tulis lagi hal yang sama kecuali sebagai sebuah pengembangan atau update/perubahan dari topik sebelumnya. Kualitas lebih penting dari kuantitas. Jangan terfokus pada jumlah posting, tapi perhatikanlah kualitas dari artikel yang hendak disajikan. Mengadaptasi ide atau artikel dari blogger lain tentunya bukan ide yang bagus. Tahan diri jika memang tidak ada ide baru. Jika sobat ingin pelanggan dan pembaca blog yang setia, cobalah untuk menekankan kualitas dan originalitas di setiap posting. Kreativitas itu unik, jadi buat blog sobat menjadi unik, baik dalam desain maupun isi. Meskipun suatu blog memiliki topik atau niche sama, tapi dia akan menjadi berbeda jika dikemas dengan ide yang segar serta original. Desain unik tidak berarti mewah, tapi cukup memberikan ciri yang hanya dimiliki oleh blog sobat. Boleh saja blog lain kemudian meniru desain blog sobat, tapi orang yang melihat bisa membedakan dan menilai.
    Bagus juga untuk memikirkan pembaca. Blog sama seperti catatan mengenai apapun yang terjadi atau tersimpan di benak penulisnya. So, pikirkan kebutuhan pembaca. Pastikan melakukan update artikel baru meskipun hanya satu atau dua minggu sekali. Untuk blog baru, pasti ada banyak sekali ide yang tersimpan di benak penulisnya. Oleh karena itu, upayakan update secara rutin.

  • Sosialisasi dan Komunikasi
    Blog sejatinya adalah thread. Cobalah untuk membuat artikel yang bisa menjadi bahan diskusi dan bersosialisasi. Dengan cara ini, pengunjung akan termotivasi untuk berkomentar dan berdiskusi dengan sobat. Pancinglah dengan hal-hal yang membuat mereka bertanya atau berpendapat. Gunakan pula social media sebagai ekstensi untuk mempublikasikan artikel dan berbicara dengan pengunjung/pembaca.

  • Skill dan Pengetahuan
    Apa yang ditulis dan disampaikan melalui tulisan blog sama seperti ketika kita berbicara untuk menyampaikan pemikiran. Suatu blog adalah benda mati, yang membuatnya hidup, berkualitas, berarti, menarik dan berkembang menjadi besar adalah orang yang berada di belakangnya, sang blogger. Sangatlah penting untuk terus mengasah skill dan pengetahuan, baik mengenai blogging maupun topik/tema/atau niche yang diusung oleh blog. Bisa dibilang, blog adalah perwakilan diri sang blogger. Berkelanalah terus dari satu blog ke blog lain dan seluruh media untuk mengasah skill, meningkatkan pengetahuan, melakukan eksperimen, dan menghasilkan isi blog yang bisa diperhitungkan. Misalnya, jika sobat berbicara soal photoshop di blog, tidak mungkin sobat tidak perlu menguasai photoshop, bukan? Tentu wajib mengetahui seluk beluk photoshop, membuat percobaan-percobaan desain, dan menghasilkan penemuan atau trik baru yang bisa disajikan.

  • Mentalitas
    Internet adalah dunia yang sangat luas, sama seperti dunia nyata yang kita tinggali ini. Ada puluhan juta, bahkan ratusan juta blog/web. Persaingan demikian besar. Jika sobat tidak bersabar, tekun, disiplin, serta tidak berusaha menguasai skill dan pengetahuan, otomatis blog tidak akan berkembang.

    Selain itu, internet adalah dunia dengan kemungkinan anonimitas terbesar. Siapa saja bisa berbicara, suka atau tidak suka. Dan orang-orang yang ditemui di dunia online sama saja dengan dunia offline, ada yang baik, pengertian, sabar, setiakawan, dan ramah; namun ada pula yang berperilaku buruk, jahat, tidak sabaran, iri, dengki, sirik, dan lain-lain. Pada perjalanan blogging, sobat pasti akan menemui oknum yang menjelek-jelekkan, mengintimidasi, mengancam, memusuhi, menyerang, menikam dari belakang dan sejenisnya. Ini wajar dan sobat harus mempersiapkan mental serta bersikap bijak. Biasanya orang-orang seperti ini iri atau sirik dengan blog sobat. Dan memang demikian adanya. Jika dilihat lebih dalam dari sisi psikologi, orang yang memusuhi atau dendam adalah orang yang memiliki tingkat kecemburuan tinggi. Orang seperti ini cenderung bertindak konyol dan kekanak-kanakan. Hindari sikap atau respon yang sama. Sikapilah dengan jawaban yang tetap logis, ilmiah, dan tidak menuruti emosi. Inilah yang membedakan sobat dengan mereka.

    Blog ini dan saya juga sering mengalami hal demikian, sama seperti beberapa blog sobat-sobat blogger saya yang lain. Biasanya ini terjadi karena saya mengingatkan mereka tentang co-pas dan link sumber atau ada juga yang karena iri dengki. Bahkan ada cara mereka yang lebih esktrim: semua konten beserta seluruh desain blog ini dijiplak dan dipublish pada blog yang (kebetulan) dinamai dengan nama yang hampir sama seperti blog ini (hanya berbeda pada satu huruf "a"). Bahkan bisa dipastikan ketika artikel ini saya publish, beberapa menit kemudian artikel yang sama persis nongol di blog itu. Hehe... Entah... mungkin karena saking iri, dendam, dan konyolnya kali ya. Padahal sekali satu blog unik, ya terus unik selamanya. Blog, isi blog, desain blog, dll bisa dijiplak, tapi si blogger beserta ide dan pemikirannya tidak bisa ditiru, itu yang membuat unik dan dapat dibedakan oleh pembaca/pengunjung.

    Intinya, jangan pernah menyerah ketika menemui situasi yang tidak diharapkan seperti: tidak ada ide, blog sepi, bingung, bosan, dimusuhi, dan lain-lain. Ciptakan semangat tinggi dan jangan mudah putus asa dan terprovokasi. Cemungudt!

Kesimpulan
Kesuksesan blog 100% tergantung pada diri sobat. Jika sobat memperhatikan beberapa poin penting dalam blogging seperti yang telah disampaikan di atas, saya yakin blog sobat akan terus berkembang dan sukses.

Sumber : Buka-Rahasia
Lanjut baca →
Senin, 04 Juni 2012

Ngiler Saat Tidur

0 komentar
Ada berbagai macam gangguan tidur yang bisa membuat seseorang merasa malu jika diketahui oleh orang lain, salah satunya adalah mengiler saat sedang tidur. Lalu apa yang menyebabkan seseorang mengiler saat tidur?

Jika seseorang mengiler saat tidur tentu akan membuat tidurnya menjadi tidak nyaman. Air liur yang keluar dari mulut ini terkadang sulit untuk dicegah, sehingga membuat orang menjadi malu saat terbangun.

Kondisi ini mungkin sering ditemukan pada bayi yang mau tumbuh gigi, sehingga bayi akan mengiler saat tidur atau saat sedang terjaga. Tapi hal ini akan berbeda jika terjadi pada orang yang sudah dewasa.

Sebagian besar orang akan menyadarinya setelah bangun tidur, atau terbangun karena mendapati bantal yang sudah basah. Mengiler saat tidur bisa menjadi fenomena yang normal atau bisa juga terjadi akibat kondisi medis tertentu yang bisa meningkatkan produksi air liur. Meski demikian hal ini tentu saja bisa memalukan orang tersebut jika diketahui oleh orang lain.

Mengiler disebut juga dengan sialorrhea, yaitu suatu kondisi yang dialami oleh jutaan orang dalam tidurnya setiap malam. Hal ini terjadi ketika seseorang bermimpi atau saat istirahat.

Seperti dikutip dari eHow, salah satu penyebab dari kondisi mengiler saat tidur adalah akibat mulut yang kering sehingga memicu produksi air liur berlebih. Selain itu ada juga beberapa kondisi lain, yaitu:

1. Tidur dengan mulut terbuka. Tidur dengan kondisi seperti ini menyebabkan mulut kering lebih cepat karena kelembaban dari mulut hilang. Hal ini memicu air liur yang ada di dalam mulut untuk keluar, sehingga membuat orang mengiler.

2. Efek samping dari obat yang dikonsumsi. Beberapa obat terkadang memiliki efek samping seperti mulut kering atau menyebabkan adanya gangguan pada kelenjar yang bertugas memproduksi air liur.

3. Adanya masalah pada gigi, seperti infeksi pada gigi atau gusi orang tersebut yang mempengaruhi air liur.

4. Memiliki anatomi mulut yang tidak normal, seperti lidah yang terlalu besar, gigi yang terlalu rapat atau pembesaran kelenjar limpa.

Untuk mengatasinya seseorang harus mengetahui terlebih dahulu apa penyebab ia mengiler saat tidur. Cara terbaik untuk mengurangi kondisi ini adalah dengan menghindari posisi tidur miring, karena posisi ini akan mendorong rahang untuk terbuka sehingga menyebabkan mulut terbuka saat tidur.

Jika penyebabnya adalah kondisi medis, maka tak ada salahnya untuk konsultasikan dengan dokter. Jika jumlah air liur yang dikeluarkan memang berlebihan, maka dokter akan meresepkan obat untuk mengurangi jumlah air liur yang dihasilkan oleh kelenjar. Namun pemberian obat ini harus atas resep dokter karena bisa menyebabkan dehidrasi.
Lanjut baca →
Minggu, 03 Juni 2012

Mengapa Cepat Ngantuk Saat Kekenyangan ?

0 komentar
Makan berlebihan atau kekenyangan sering membuat kita mengantuk sesudahnya. Mengapa hal ini bisa terjadi? Menurut para ilmuwan, terjadi reduksi oksigen yang diserap tubuh kalau kita terlalu kenyang.
Dari hasil tes, oksigen tubuh berkurang sebesar 20-40% atau sekitar 5-10 detik karena pernapasan berat atau hiperventilasi. Selain itu, terjadi kejutan biokimia yang membuat pernapasan menjadi berat.

Sehingga, bisa dibilang, mengantuk setelah makan dan bahkan tidur setelah makan adalah tanda-tanda terjadinya syok biokimia.  Ketika tingkat oksigen tubuh turun di bawah 20 detik, maka pengaruhnya adalah terjadi overbreathing (memerlukan kerja pernapasan lebih banyak) pada kadar oksigen otak.
Keadaan ini mengganggu pencernaan yang sangat cepat dan dinamis. Darah menjadi miskin akan oksigen, dan menyebabkan berkurangnya pasokan enzim pencernaan, akumulasi dari produk sisa metabolisme dalam usus besar dan sel tubuh lainnya. Pencernaan menjadi lebih lambat.
Sebagai contoh, seseorang dengan pola pernapasan normal, membutuhkan sekitar 2 jam untuk mencerna makanan biasa (ketika hampir tidak ada makanan yang tersisa di lambung).

Bagi orang sakit, dengan pola pernapasan tidak efektif akan membutuhkan 1-2 jam lebih lama untuk mencerna.
Mengantuk setelah makan juga bisa mempercepat proses penggemukan badan (obesitas). Dan, biasanya orang penderita obesitas atau memiliki berat badan di atas normal lebih cepat mengantuk bila makan berlebih.
Menurut Profesor KP Buteyko, MD, PhD, dan penelitian yang dilakukan oleh sekelompok dokter di Rusia, CO2 juga bertanggung jawab untuk mengontrol membran permeabilitas sel lemak. Ketika kita hiperventilasi (karena CO2 yang rendah), kadar glukosa darah secara alami menjadi rendah karena hiperventilasi.
Mekanismenya begini....

Menurut Gabe Mirkin, M.D., Jika kita merasa mengantuk setelah makan, terutama setelah permen atau produk roti, maka masih termasuk normal. Makan makanan manis menyebabkan otak kita untuk membuat sejumlah besar serotonin, neurotransmiter, yang membuat orang tertidur secara alami di malam hari.
 
Makan makanan manis atau yang terbuat dari tepung, seperti produk roti atau pasta, menyebabkan gula darah meningkat lebih tinggi dari biasanya. Hal ini menyebabkan pankreas untuk melepaskan sejumlah besar insulin, yang mendorong salah satu blok bangunan protein yang disebut triptofan dari aliran darah ke otak kita, di mana waktunya akan diubah ke serotonin yang membuat kita merasa mengantuk.


Solusinya

Sebaiknya untuk menghindari perasaan mengantuk setelah makan adalah, dengan membatasi makanan yang tinggi gula dan tepung. Lebih dianjurkan untuk mengonsumsi makanan yang tidak menyebabkan kenaikan tinggi gula darah seperti salad sayuran, kacang-kacangan, biji-bijian, ikan atau ayam.
Sementara, bagi penderita obesitas sebaiknya sering melatih pernapasan untuk meningkatkan oksigenasi tubuh. Setiap kali orang yang kelebihan berat badan makan karbohidrat kompleks atau lemak, bernapas menjadi jauh lebih buruk. Memang,  prosesnya tidak membuat terengah-engah (jarang terjadi), namun biasanya lebih susah bernapas, kan?
Kesimpulannya, selain memilih makanan yang sehat, juga makanlah dengan bersahaja. Tidak berlebihan, seperti nasihat Rasulullah Muhammad Shallallaahu 'Alaihi Wasallam untuk berhenti makan sebelum kenyang.

Sumber:
Lanjut baca →